Berita
Survei Simulasi Akreditasi Puskesmas Tahap 2 Kota Yogyakarta
Dilihat 4333 kali 11/10/2022 02:28:23 WIB
Tim Website Dinkes
Dinkes. Survei Simulasi Akredasi Puskesmas Tahap 2 Kota Yogyakarta dilaksanakan pada 11-12 Oktober 2022 dengan sasaran di 8 Puskesmas ; Tegalrejo, Gedongtengen, Mergangsan, Gondomanan, Wirobrajan, Danurejan I, Danurejan II dan Puskesmas Gondokusuman I.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta selaku Penanggung jawab Tim Pembina Cluster Binaan (TPCB) drg. Emma Rahmi Aryani, MM menegaskan pentingnya pelayanan standar sesuai amanat undang-undang No. 36 Tahun 2009 yang mewajibkan setiap pelayanan di fasilitas pelayanan kesehatan harus dilaksanakan secara bertanggungjawab, aman, bermutu, merata dan non diskriminatif.
“Seluruh fasilitas pelayanan di Kota Yogyakarta terutama FKTP Puskesmas wajib terakreditasi untuk mewujudkan pelayanan standar", jelas drg. Umi Nur Charyati, MPH. selaku Penanggungjawab Pelaksana Survei Simulasi Puskesmas di Kota Yogyakarta.
Disoal tentang Survei Simulasi Akreditasi ini, drg Umi menjelaskan bahwa dalam penilaian simulasi ini menggunakan disain dan tatacara sebagaimana survei akreditasi sebenarnya, baik tools dan penilai atau surveior. Dua orang penilai atau surveior dihadirkan untuk menilai pada masing-masing puskesmas, sedangkan tools penilaian menggunakan instrumen penilaian Akreditasi yang meliputi 5 BAB antara lain :
- Kepemimpinan dan Manajemen Puskesmas (KMP)
- Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM)
- Penyelenggaraan Upaya KesehatanPerorangan dan Penunjang (UKPP)
- Program Prioritas Nasional(PPN)
- Peningkatan Mutu Puskesmas (PMP)
“Sebenarnya survei simulasi dan penilaian akreditasi merupakan alat ukur apakah pelaksanaan manajemen organisasi puskesmas, pelayanan dalam gedung maupun luar gedung beserta proses pendokumentasiannya telah sesuai dengan peraturan yang mengatur manajemen dan pelayanan di puskesmas ”, jelas drg. Umi. Peraturan terkait manajemen organisasi dan pelayanan puskesmas, diantaranya ; PMK No. 43 Tahun 2019 tentang Puskesmas, PMK No. 44 Tahun 2016 tentang Pedoman Manajemen Puskesmas, Pedoman Pelayanan di Puskesmas, Petunjuk Teknis Pelayanan Puskesmas di masa Pandemi Covid-19 dan kebijakan lain yang berkaitan dengan pelaksanaan pelayanan di Puskesmas.
Pada hari pertama simulasi, Kepala Puskesmas memberikan paparan dan dilanjutkan dengan telusur dokumen KMP, UKM, PPN, UKPP dan PMP oleh surveior secara terpisah. Pada hari kedua melanjutkan telusur dokumen jika belum selesai pada hari pertama dan selanjutnya dilakukan observasi di lapangan.
kontributor : TPCB
editor : sholtan, anisa
Foto Survei Simulasi Akreditasi Tahap 2
-
Lomba Tarik Tambang HUT KORPRI Ke-53 : Dinkes Tumbangkan Tim Putri Bank Jogja103x tampil21/11/2024
-
Pelatihan Promotif dan Preventif Kesehatan Jiwa dalam Rangka HKN Ke-60158x tampil15/11/2024
-
Kesehatan Jiwa di Kota Yogyakarta Menjadi Perhatian241x tampil15/11/2024
-
Pengawasan Label dan Iklan Produk Industri Pangan Tangga (PIRT) di Kota Yogyakarta175x tampil14/11/2024
-
Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke-60 Kota Yogyakarta189x tampil13/11/2024
Last Updated 3 min ago
Last Updated 3 min ago
Last Updated 3 min ago
Last Updated 3 min ago
Last Updated 3 min ago
-
Buletin dan Tren Mingguan W2 SKDR Puskesmas dan RS Minggu Ke-46 Tahun 2024, 10 - 16 Nov 202416x tampil22/11/2024
-
Buletin dan Tren Mingguan W2 SKDR Puskesmas dan RS Minggu Ke-45 Tahun 2024, 3 - 9 Nov 202419x tampil22/11/2024
-
Buletin dan Tren Mingguan W2 SKDR Puskesmas dan RS Minggu Ke-44 Tahun 2024, 27 Okt - 2 Nov 2024113x tampil08/11/2024
-
Dampak Konsumsi Minuman Beralkohol (Miras)318x tampil04/11/2024
-
Buletin dan Tren Mingguan W2 SKDR Puskesmas dan RS Minggu Ke-43 Tahun 2024, 20 - 26 Okt 2024122x tampil01/11/2024
- HARI INI 3.387
- BULAN INI 130.245
- TAHUN INI 2.222.784
- SEMINGGU TERAKHIR 35.342
- SEBULAN TERAKHIR 162.905
- SETAHUN TERAKHIR 2.559.707
- TOTAL PENGUNJUNG 7.742.333