Berita
Tasyakuran Penggunaan Ruang Lantai 3 Dinas Kesehatan
Dilihat 1098 kali 13/01/2023 03:55:07 WIB
Tim Website Dinkes
Bertempat di selasar lantai 3 Dinas Kesehatan, pada Jum’at 13 Januari 2023 secara resmi Kepala Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta drg. Emma Rahmi Aryani, MM meresmikan penggunaan kantor Dinas Kesehatan lantai 3 setelah selesai direnovasi sejak Tahun 2021.
“Dengan kantor yang baru direnovasi ini, saya harapkan bisa meningkatkan kinerja semua pegawai, supaya lebih baik lagi”, harap Kepala Dinas dalam pengarahannya.
Pada kesempatan itu drg. Emma mengingatkan kembali kepada semua pegawai untuk menjaga kebersihan lingkungan, untuk tidak merokok di dalam bangunan kantor dan di lingkungan sekitar kantor Dinas Kesehatan.
“Tentu sebagai pegawai yang bertugas di bidang kesehatan, kita harus menjadi yang terdepan dalam melaksanakan kebijakan atau perwal Kawasan Tanpa Rokok”. Tegas drg. Emma.
Seperti diketahui bahwa kantor lantai 3 yang selesai direnovasi diperuntukkan untuk Bidang Pelayanan Kesehatan dengan 2 seksi dan 1 Kelompok Substansi yakni ; Seksi pelayanan Primer dan Tradisional Komplementer, Seksi Pelayanan Kesehatan Rujukan dan 1 Kelompok Substansi Penjaminan dan Peningkatan Mutu di sisi selatan. Dan Sub Bagian Umum dan Kepegawaian, Sub Bagian Keuangan dan Kelompok Substansi PEP menempati di sisi utara.
Selain untuk kantor, pada bangunan lantai 3 juga diperuntukkan sebagai ruang pertemuan yakni Aula 1 dan Aula 2 Dinas Kesehatan yang sudah bisa digunakan.
Kepala Dinas menjelaskan bahwa untuk Bidang lain yang belum dilakukan renovasi atau perbaikan akan direncanakan pada periode berikutnya.
Tasyakuran penggunaan kantor lantai 3 tersebut dihadiri oleh seluruh pejabat struktural dan staf di lingkungan Dinas Kesehatan. Selain arahan Kepala Dinas, juga diberikan siraman rohani dan pembacaan do’a untuk penggunaan kantor baru oleh ust. Fahrudin AM.
“Dalam bekerja jadilah orang yang aja rumangsa bisa, ananging bisao rumangsa , yakni bersikap husnudzon, menghargai dan tidak mengecilkan pekerjaan orang lain”, salah satu poin penting nasehat ustadz Fahrudin yang disimak oleh seluruh pegawai Dinas Kesehatan. (SDR)
-
Lomba Tarik Tambang HUT KORPRI Ke-53 : Dinkes Tumbangkan Tim Putri Bank Jogja101x tampil21/11/2024
-
Pelatihan Promotif dan Preventif Kesehatan Jiwa dalam Rangka HKN Ke-60158x tampil15/11/2024
-
Kesehatan Jiwa di Kota Yogyakarta Menjadi Perhatian238x tampil15/11/2024
-
Pengawasan Label dan Iklan Produk Industri Pangan Tangga (PIRT) di Kota Yogyakarta173x tampil14/11/2024
-
Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke-60 Kota Yogyakarta189x tampil13/11/2024
Last Updated 3 min ago
Last Updated 3 min ago
Last Updated 3 min ago
Last Updated 3 min ago
Last Updated 3 min ago
-
Buletin dan Tren Mingguan W2 SKDR Puskesmas dan RS Minggu Ke-46 Tahun 2024, 10 - 16 Nov 202416x tampil22/11/2024
-
Buletin dan Tren Mingguan W2 SKDR Puskesmas dan RS Minggu Ke-45 Tahun 2024, 3 - 9 Nov 202419x tampil22/11/2024
-
Buletin dan Tren Mingguan W2 SKDR Puskesmas dan RS Minggu Ke-44 Tahun 2024, 27 Okt - 2 Nov 2024113x tampil08/11/2024
-
Dampak Konsumsi Minuman Beralkohol (Miras)316x tampil04/11/2024
-
Buletin dan Tren Mingguan W2 SKDR Puskesmas dan RS Minggu Ke-43 Tahun 2024, 20 - 26 Okt 2024119x tampil01/11/2024
- HARI INI 2.561
- BULAN INI 129.419
- TAHUN INI 2.221.958
- SEMINGGU TERAKHIR 34.516
- SEBULAN TERAKHIR 162.079
- SETAHUN TERAKHIR 2.558.881
- TOTAL PENGUNJUNG 7.741.507