Berita
Dampak Buruk Asap Rokok Bagi Perokok Pasif
Dilihat 3182 kali 09/01/2024 15:15:21 WIB
Tim Website Dinkes
Baca : Tips Berhenti Merokok
Gencarnya promosi bahaya merokok yang menyebabkan penyakit kanker telah diketahui bahkan oleh perokok, karena peringatan tersebut juga disebutkan dalam poduk rokok yang digunakan. Namun karena ketergantungannya menjadikan enggan untuk berhenti merokok.
Menumbuhkan kesadaran dampak buruk bagi kesehatan pada orang-orang di sekitarnya atau perokok pasif, diantaranya ; kanker, penyakit paru-paru kronis, hipertensi, stroke dan serangan jantung, gangguan pada mata, salah satunya seperti katarak, kanker leher rahim dan keguguran pada wanita dan lainnya perlu dibangun. Ditambah jika di dalam rumah ada balita dan wanita hamil. Perlu menciptakan rumah bebas asap rokok dan menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat agar keluarga yang sehat dan bebas dari asap rokok dapat segera terwujud
Berhenti dari kecanduan merokok adalah hal penting yang harus dilakukan oleh perokok agar mampu memperbaiki kesehatan dan meningkatkan kualitas hidup dirinya dan orang di sekitarnya.
Baca : Tips Berhenti Merokok
“Meski tidak mudah, namun berhenti merokok merupakan hal yang harus dilakukan karena mengingat rokok merupakan faktor risiko utama dari banyak Penyakit Tidak Menular (PTM) termasuk bagi perokok pasif”, jelas dr. Iva Kusdyarini, Kepala Seksi PTM dan Kesehatan Jiwa Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta.
drg. Arumi Wulansari, MPH., Kasi Promosi Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta secara khusus mengingatkan bagi perokok di dalam rumah ; “Jangan biarkan orang di sekitar perokok aktif terkena dampak rokok dan menderita penyakit tidak menular karena menghisap asap rokok dan tidak bisa menghindarinya. Stop merokok dalam rumah yang ada balita dan ibu hamil”.
Tanpa rokok mengurangi terjadinya penyakit tidak menular (PTM). (shol)
-
Lomba Tarik Tambang HUT KORPRI Ke-53 : Dinkes Tumbangkan Tim Putri Bank Jogja101x tampil21/11/2024
-
Pelatihan Promotif dan Preventif Kesehatan Jiwa dalam Rangka HKN Ke-60155x tampil15/11/2024
-
Kesehatan Jiwa di Kota Yogyakarta Menjadi Perhatian230x tampil15/11/2024
-
Pengawasan Label dan Iklan Produk Industri Pangan Tangga (PIRT) di Kota Yogyakarta173x tampil14/11/2024
-
Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke-60 Kota Yogyakarta189x tampil13/11/2024
Last Updated 3 min ago
Last Updated 3 min ago
Last Updated 3 min ago
Last Updated 3 min ago
Last Updated 3 min ago
-
Buletin dan Tren Mingguan W2 SKDR Puskesmas dan RS Minggu Ke-46 Tahun 2024, 10 - 16 Nov 202416x tampil22/11/2024
-
Buletin dan Tren Mingguan W2 SKDR Puskesmas dan RS Minggu Ke-45 Tahun 2024, 3 - 9 Nov 202419x tampil22/11/2024
-
Buletin dan Tren Mingguan W2 SKDR Puskesmas dan RS Minggu Ke-44 Tahun 2024, 27 Okt - 2 Nov 2024112x tampil08/11/2024
-
Dampak Konsumsi Minuman Beralkohol (Miras)277x tampil04/11/2024
-
Buletin dan Tren Mingguan W2 SKDR Puskesmas dan RS Minggu Ke-43 Tahun 2024, 20 - 26 Okt 2024119x tampil01/11/2024
- HARI INI 1.449
- BULAN INI 128.307
- TAHUN INI 2.220.846
- SEMINGGU TERAKHIR 33.404
- SEBULAN TERAKHIR 160.967
- SETAHUN TERAKHIR 2.557.769
- TOTAL PENGUNJUNG 7.740.395